Hallokampar.com – Setelah berjalan lebih kurang selama tujuh hari, Kejuaraan Bola Voli Pelajar antar Kecamatan se-Kabupaten Kampar akhirnya selesai, Senin sore (12/8/2024).
Dimana, dalam kejuaran bola voli antar pelajar dalam rangka memeriahkan Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79 tahun 2024 itu, tim bola voli putri Kuok keluar sebagai juara, sementara tim putra di raih oleh Kecamatan Kampa.
Dalam partai puncak yang dilaksanakan di lapangan Bola Voli Kantor Disdikpora tersebut, Tim bola voli dari kecamatan Kuok sukses mengalahkan tim bola voli dari Kecamatan Tapung dengan skor (3-1). Sementara tim putra Kampa, di partai final itu sukses mengalahkan tim dari Kecamatan Tapung dengan skor (3-0).
Sedangkan untuk juara tiga putra, sukses diraih tim bola voli dari Kecamatan Kuok setelah berhasil mengalahkan tim bola voli dari Kecamatan Perhentian raja dengan skor (3-2). Sedangkan juara ketiga, tim putri diraih kecamatan Kampar Kiri.
Dalam penutupan tersebut, Kepala Disdikpora Kampar H Aidil yang diwakili oleh Sekretaris M Saleh, S.Sos menyampaikan ucapan selamat kepada para pemenang, dan terimakasih kepada tim yang kalah karena telah ikut berpartisipasi dalam kejuaraan bola voli ini.
Lebih lanjut, Saleh juga menyebut bahwa ini juga merupakan ajang seleksi bagi Kecamatan untuk mengikuti Kejuaran bola voli u-21 Kabupaten Kampar pada taggal 25 Agustus 2024 nantinya. ***